PURWOREJO, suaramerdeka-kedu.com - Ratusan peserta mengikuti ajang balap sepeda bertajuk Purworejo Race Championship (PRC). Perlombaan dengan hadiah total Rp 77 juta ini dibuka langsung oleh Wakil bupati Purworejo Yuli Hastuti.
Pembukaan serta balapan PRC dipusatkan di seputar Alun-alun Purworejo pada Minggu (30/10).
Turut hadir mendampingi diantaranya Sekda Said Romadhon, jajaran pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Purworejo, dan para atlet balap sepeda dari berbagai daerah.
Wabup mengapresiasi event PRC yang digelar dalam rangka Hari Sumpah Pemuda dan Hari Pahlawan ini.
"Mudah-mudahan pada tahun-tahun mendatang, event ini dapat terus diadakan dengan kualitas penyelenggaraan maupun peserta yang semakin meningkat," harapnya.
Menurut Wabup, event ini dapat diberdayagunakan sebagai penjaringan atlet-atlet balap sepeda. Karena tidak mustahil dari event seperti ini kelak akan lahir para juara yang akan membawa nama harum Kabupaten Purworejo hingga tingkat Nasional bahkan International.
"Diadakannya event seperti ini juga akan mendorong geliat perekonomian dan pariwisata," pungkasnya.
Purworejo Race Championship diikuti 200 peserta dari berbagai daerah di Indonesia dan memperebutkan total hadiah senilai Rp 77 juta.
Kegiatan dilaksanakan selama 2 hari, yakni hari Sabtu (29/10) di jalan Daendels dan Minggu (30/10) di seputar Alun-alun Purworejo.
Pada event ini, pemberian medali, sertifikat penghargaan dan uang pembinaan untuk para atlit diberikan secara langsung oleh Wakil Bupati Purworejo.
Artikel Terkait
Wisata Literasi Kutilang, Cara Kenalkan Perpustakaan di Magelang
Datang ke Purworejo, Ganjar Dapat Dukungan Jadi Presiden
Timbul Pramono Nahkodai Gapensi Purworejo 5 Tahun Kedepan, Pakai Jasa Kontraktor Lokal Lebih Untungkan Daerah