PURWOREJO, suaramerdeka-kedu.com - Kodim 0708 Purworejo salurkan Bantuan Langsung Tunai ( BLT ) minyak goreng dari pemerintah kepada 12.000 masyarakat pedagang gorengan di wilayah Kabupaten Purworejo.
Bantuan ini diberikan dalam bentuk uang tunai Rp 300 ribu untuk meringankan beban masyarakat terutama para pedagang gorengan yang sempat mengalami kesulitan saat naiknya harga Migor.
Penyaluran bantuan tersebut dilakukan di Makodim 0708 Purworejo dan di masing-masing wilayah Koramil jajaran Kodim 0708 Purworejo.
Penyerahan pada Rabu (18/5) di Makodim 0708 dilakukan kepada 1000 warga di wilayah Kecamatan Purworejo dan 738 di Kecamatan Kaligesing.
Dandim 0708 Purwprejo, Letkol Infanteri Lukman Hakim mengatakan, bantuan ini sebagai wujud perhatian pemerintah untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak kelangkaan minyak goreng terutama bagi pelaku ekonomi menegah kebawah yang menggunakan bahan baku minyak.
"Penyaluran BLT ini merupakan bantuan langsung dari pemerintah Pusat, melalui Kementerian yang kemudian penyalurannya melalui TNI. Untuk wilayah Kabupaten Purworejo sendiri untuk penyalurannya melalui Kodim,” jelas Dandim, Kamis (19/5).
Baca Juga: Purworejo Job Fair 2022 Diikuti 18 Perusahaan
Lebih lanjut Dandim menyampaikan, BLT minyak goreng ini akan mampu menjangkau PKL dan pemilik warung secara tepat sasaran.
Dalam penyaluran tersebut, Kodim Purworejo mengerahkan Babinsa masing-masing jajaran di 16 Koramil untuk melaksanakan pendataan warganya yang telah memenuhi syarat dan kriteria penerima bantuan yang berkordinasi dengan aparat RT dan RW.
Artikel Terkait
Maudy Ayunda Akhiri Masa Lajang, Vidi Aldiano Dikira Nikah Lagi
Undian Simpedes, Nasabah BRI Unit Kuwaru Dapatkan Hadiah Mobilio
Purworejo Job Fair 2022 Diikuti 18 Perusahaan